Pendaftaran Lomba Gebyar Muharram (GEMA) SMAMDA telah dibuka!

KM3 SMAMDA | 05 Agustus 2019

Detail Berita:

Muharram adalah bulan pertama dalam penanggalan Hijriyah. Dalam Bahasa Arab muharram berasal dari akar kata harrama yang artinya mengharamkan. Sedangkan makna muharram adalah: ‘yang diharamkan’. Orang Arab menamakan bulan ini dengan Muharram(yang diharamkan) karena di bulan ini mereka melarang terjadinya peperangan. 1 Muharram juga menjadi momentum hari raya yang sering terlupakan bagi sebagian umat muslim. Eksistensi Muharraman sendiri semakin tahun semakin hilang di benak umat muslim, khususnya para anak-anak muda .

GEMA / Gebyar muharram adalah kegiatan tahunan yang diadakan oleh E-KM3 (Ekstrakulikuler Korps Mubaligh Muda Muhammadiyah) SMA Muhammadiyah 2 Sidoarjo yang bertujuan sebagai ajang untuk memperingati Tahun Baru Hijriyah. Sejak tahun 2009, tiap tahunnya GEMA terfokus di kegiatan internal dengan kegiatan – kegiatan islami yang membuat warga SMAMDA tertarik untuk memeriahkan tahun baru islam. Di tahun ini GEMA semarak diadakan pada tanggal 8 September 2019, di perayaan tahun baru islam  ke-1441 H, GEMA SMAMDA tahun ini mengusung sebuah tema “Membangun generasi rabbani dengan amal dan kreatifitas islami” konsep yang berbeda dan lebih menarik tentunya, yang tujuan diadakannya adalah untuk mengembangkan potensi kreatifitas bagi para penerus peradaban islam dengan mengadakan lomba islam dan tentunya semakin mempererat jalinan silaturahmi untuk seluruh SMP/MTS se-Sidoarjo dan Sekitarnya. Bukan hanya perlombaan, GEMA SMAMDA tahun ini juga akan dimeriahkan dengan tausiyah bersama Ustadz Marzuki Imron/Ustadz Naruto, Ustadz kondang dengan cara penyampaian yang unik.

Info GEMA terupdatedi IG @km3_smamda

Narahubung Ikhwan : 081336273753 (Rafif)

Narahubung Akhwat : 085810154723 (Feval)

Pendaftaran lomba bisa melalui link google form https://forms.gle/zEENJxcrmBQXY5vg9 atau klik di sini

Petunjuk Teknis Lomba bisa download di sini

Berita Lain Semua Berita

Literasi GTK Semua Literasi

Copyright © 2023 SMA Muhammadiyah 2 Sidoarjo