Guru SMAMDA Menebar Prestasi

admin | 21 September 2020

Detail Berita:

Sebuah kabar yang menggembirakan datang di awal bulan September. Salah satu guru pengajar SMAMDA, ibu Ifta Zuroida SE, MM., berhasil menjadi nara sumber untuk guru pembimbing khusus (GPK) di sekolah penyelenggara pendidikan inklusi. Tentunya hal ini sangat membanggakan seluruh civitas SMAMDA. Beliau merupakan satu-satunya guru SMA di Kabupaten Sidoarjo yang lolos untuk mejadi narasumber berskala Nasional.

            Terhitung mulai tanggal 7 hingga 10 September 2020, beliau mengikuti bimtek (bimbingan teknis) yang diadakan oleh Kementrian Pendidikan Dan Kebudayaan Indonesia di Jakarta. Sebanyak 148 peserta yang merupakan guru dan dosen dari seluruh Indonesia berkumpul dan menjalani proses bimtek. Mereka  merupakan tenaga pendidik dari jenjang SD, SMP, SMA, hingga Perguruan Tinggi.

            “ Kegiatan ini bertujuan untuk menyiapkan guru-guru untuk menjadi guru pembimbing khusus bagi siswa berkebutuhan khusus yang ada di sekolah reguler.” terang bu Ifta. Saat ini banyak siswa berkebutuhan khusus yang bersekolah di sekolah umum, namun sekolah terkadang tidak memiliki ilmu bagaimana menghadapi siswa berkebutuhan khusus tersebut. Diperlukan treatment  dalam menghadapi mereka.

            Pendidikan inklusi adalah sistem pelayanan pendidikan yang mensyaratkan anak berkebutuhan khusus untuk belajar di sekolah-sekolah terdekat, di kelas biasa bersama teman-teman seusianya. Hal ini dikarenakan setiap siswa memiliki hak yang sama untuk bisa mendapatkan pendidikan.

            “ Sebagai narasumber, yang kami bahas adalah kesiapan sistem dan bagaimana pendekatan yang akan digunakan oleh guru dalam menghadapi siswa berkebutuhan khusus pada sekolah inklusi yang ada di tanah air.”, terang bu Ifta. Beliau menambahkan, setelah mendapatkan ilmu di bimtek ini, para instruktur harus memberikan bimbingan dan berbagi ilmu kepada guru pembimbing lain yang telah ditentukan oleh DIKTI. Selama 9 hari bu Ifta dan para instruktur lainnya mengadakan pembinaan secara daring atau virtual. Kegiatan ini sendiri akan berakhir pada 24 Oktober 2020.

            Prestasi bu Ifta ini seperti oase di tengah pandemik saat ini. Mudah-mudahan ilmu yang telah beliau peroleh selama bimtek dapat bermanfaat bagi orang lain, dan tentunya menginspirasi guru  SMAMDA lainnya untuk selalu berprestasi. SMAMDA DO THE BEST!

Berita Lain Semua Berita

Literasi GTK Semua Literasi

Copyright © 2023 SMA Muhammadiyah 2 Sidoarjo