PEMILIK PABRIK DAUR ULANG PLASTIK, BERIKAN INSPIRASI KEPADA SISWA SMAMDA

Naily Zahrotul Fitriyani | 21 Februari 2022

Detail Berita:

Sabtu, 19 Februari 2022, pagi ini pukul 08.00 WIB Beberapa kelas Xterpilihyakni kelas X.1 , X.3 , X.4 , X.6 , X.9 dan X.12 melaksanakan kegiatan Kelas Inspirasi. Kegiatan ini bertujuan untuk lebih mengenalkan usaha atau pekerjaan yangdigeluti oleh wali siswa itu sendiri agar menjadi inspirasi kedepan bagi siswa-siswi SMAMDA. Siswa diharapkan mampu mengenal profesi-profesi baru dan dunia usahayang belum mereka ketahui sebelumnya. Disamping itu sebagai pijakan siswa-siswadalam meneruskan inspirasi orang tua dan motivasi belajar kedepannya. Salah satunya Umi Suzy, yakni narasumber kelas X.12 yang bersediamemberikan cerita inspirasi dan mengenalkan bidang usaha beliau di 24 siswi kelas X.12. Beliau adalah salah satu pemilik tempat pabrik Daur Ulang sampah plastikdi Wonoayu. Awalmulanya lulusan ilmu perikanan dengan IPK Cumlaude ini terjunkedalam bilang usaha daur ulang plastik yakni semenjak kuliah. Ayahanda beliau yangsakit membuat beliau harus menyeleseikan biaya kuliah dengan bekerja di pabrikpengolahan sampah plastik milik china. Selama kurang lebih 14 tahun ikut perusahaan china beliau memutuskankeluar dan mendirikan perusahaan daur ulang plastik dari 0. Banyak kisah menarikyang dibagikan dikelas X.12 salah satunya Umik Suzy adalah sosok yang pernahmenyetir sendiri berkali-kali di suatu kesempatan truk untuk mendistribusikan hasil olah sampahnya. Sempat ditilang polisi bahkan menjadi pusat perhatian saat berhenti di pom bensin, tidak menjadikan Umi suzy menyerah dalam melanjutkan bisnisnya. Ini menjadi inspirasi kelas X.12 yang notabene seluruh siswanya adalah perempuan. Beliau menekankan kita harus bisa apapun dan tak membatasi apapun walaupunkitawanita. Justru kita harus bisa menjadi sosok yang kuat untuk meraih cita-cita. Banyak sekali siswa yang memberikan pertanyaan kepada umik. Salah satunyayakni tantangan yang ditemui di era modern ini. Beliau menjelaskan “salah satunyaadalah hasil-hasil olahan sampah yang dikreasikan menjadi kerajinan bunga-bungaatau tutup tudung saji dan hiasan jalan dari sampah palstik sebenarnya kurangmaksimal dalam membantu mengurangi masalah sampah yang ada. Malah menjadi masalah bagi pendaur ulang plastik seperti kami, karena harus memilahnya jadi lebihsulit. Saat ini faktanya di surabaya 1 hari mengasilkan 100 ton sampah, danperusahaan umik ini hanya mampu menampung 30 ton perhari. Jadi masalah sampahini masih banyak sisa nya yang harus di olah. Maka akan sangat bahagia bila Umikbisa menginspirasi orang sekitar untuk bisa membuka perusahaan olah sampah plastiklainnya karena pasti akan membantu menyeleseikan masalah sampah di Indonesia. Ini adalah pekerjaan Mulia” Ujar beliau. “Tidak ada kuda yang memakan rumput bekas Ia Injak” Beliau memberikanpesan itu kepada para siswa kelas X.12. Makna perumpamaan dari beliau adalah kudapasti akan berusaha mencari rumput yang lebih layak ia makan. Kita tidak bolehmenjadi orang yang mudah menyerah, selama masih ada kesempatan kita harus ambil kesempatan itu. Demikianlah kelas inspirasi yang telah dilaksanakan oleh kelas X.12. Akanada kelas inspirasi berikutnya yang akan di agendakan oleh SMAMDAminggu depan. Semoga menjadi inspirasi bagi kita semua.

Berita Lain Semua Berita

Literasi GTK Semua Literasi

Copyright © 2023 SMA Muhammadiyah 2 Sidoarjo