Kisah Inspiratif Danang Syamsuddin Mahmud Peraih Silver Medal MTQ OMBN 2025 dari Qori Desa ke Pentas Nasional

Arief Hanafi | 27 Januari 2025

Detail Berita:

 

 

SMAMDA.SCH.ID - Danang Syamsuddin Mahmud, siswa kelas X-6 SMA Muhammadiyah 2 (Smamda) Sidoarjo, berhasil meraih silver medal cabang lomba Musabaqah Tilawtil Quran (MTQ) tingkat nasional. Prestasi ini diraih Danang dalam ajang Olimpiade Muhammadiyah Berprestasi Nasional (OMBN) 2025 yang digelar di Universitas Muhammadiyah Semarang, Sabtu-Ahad (24-25/01/2025).

 

Kesuksesan ini bukan hal yang tiba-tiba, ada kisah perjuangan luar biasa yang dilalui Danang. Siapa sangka, Danang yang kini dikenal dengan suara indah dan lantunan ayat-ayat Al-Qur’an yang memukau, dulunya tidak menyukai seni qiroah.

 

“Ketika masih kecil, saya sebenarnya tidak tertarik dengan qiroah. Bahkan, saya sering merasa malas jika disuruh belajar membaca Al-Qur’an dengan tartil,” kenang Danang saat ditemui usai pengumuman juara.

 

Perasaan itu berubah saat pamannya mengajak belajar mengaji. Ternyata disitu Danang diajari qiroah. Pertemuan pertama dan kedua biasa saja. Setelah itu semua terasa berbeda. "Saya bisa mengikuti alurnya dan semakin hari semakin suka," imbuh siswa yang hobi memancing ini.

 

Perjalanan Danang di dunia qiroah dimulai saat ia masih duduk di kelas III sekolah dasar di Desa Putat, Tanggulangin. Saat itu, ia mengikuti lomba qiroah tingkat desa untuk pertama kalinya. Meskipun dengan persiapan seadanya ia meraih juara 2.

 

Hasil di lomba tersebut tidak membuatnya patah semangat. Justru, dari sanalah ia mulai belajar mencintai qiroah.

 

Guru SD Danang, Ustazd Soyfan Assauri, selalu memberi semangat. Beliau selalu bilang, suara bagus itu dilatih, bukan bawaan lahir. "Dari situ, saya mulai belajar lebih serius untuk belajar teknik-teknik qiroah” ujar Danang.

 

Dedikasi Danang semakin terlihat saat ia menjadi siswa Smamda Sidoarjo. Berkat bimbingan intensif di ekstrakurikuler qiroah, Danang mulai menunjukkan perkembangan pesat. Ia berhasil menjuarai berbagai lomba qiroah, mulai dari tingkat provinsi seperti Muhamamdiyah Education Award (Me-Award) 2024 dengan meraih Gold Medal hingga akhirnya menorehkan prestasi tertinggi di OMBN 2025 dengan Silver Medal.

 

Dalam babak final OMBN, Danang melantunkan Surah An-Nur ayat 11 dengan penghayatan yang mendalam dengan irama Bayati, Hijaz, Nahawand, dan rost. Hal itu membuat para juri dan penonton terpesona. 

 

“Penampilannya luar biasa. Dia tidak hanya memiliki teknik yang baik, tetapi juga mampu menyampaikan pesan ayat dengan sangat menyentuh,” ujar salah satu juri.

 

Kepala Smamda Sidoarjo menyampaikan rasa bangganya atas prestasi Danang. “Danang adalah contoh nyata bahwa dengan tekad, kerja keras, dan bimbingan yang baik, siapa pun bisa meraih kesuksesan. Semoga prestasi ini menginspirasi siswa-siswa lain di Smamda,” katanya.

 

Kini, Danang bercita-cita untuk terus mengasah kemampuannya dan menjadi qari internasional. “Qiroah bukan sekadar kompetisi. Ini adalah cara untuk mendekatkan diri kepada Allah dan menyampaikan pesan keindahan Islam kepada dunia,” tutup Danang dengan penuh keyakinan. 

 

Editor : Moh. Ernam

Berita Lain Semua Berita

Literasi GTK Semua Literasi

Copyright © 2023 SMA Muhammadiyah 2 Sidoarjo