Siswa kelas XI sedang memasak masakan Jepang dalam pembelajaran bahasa Jepang, Rabu (7/8/2024). (Naily Zahrotul Fitriyani/smamda.sch.id) Siswa kelas XI sedang memasak masakan Jepang dalam pembelajaran bahasa Jepang, Rabu (7/8/2024). (Naily Zahrotul Fitriyani/smamda.sch.id)

Pembelajaran Budaya Kelas XI: Bekal Siswa Smamda di Era Society 5.0

Admin | 08 Agustus 2024

Detail Berita:


SMAMDA.SCH.ID - Mata pelajaran (Mapel) pilihan bahasa Jepang di SMA Muhammadiyah 2 (Smamda) Sidoarjo mengadakan pembelajaran budaya. Fokus pembelajaran ini pada masakan khas Jepang. Tujuannya untuk membekali siswa kelas XI dengan keterampilan praktis di era Society 5.0. Pembelajaran ini dilaksanakan pada hari Selasa dan Rabu (6-7/8/2024) 
Pada hari Selasa (6/8/2024), siswa kelas mapel pilihan (MP) Bahasa Jepang 1 memulai pembelajaran budaya Jepang. Sebanyak 17 siswa memasak berbagai masakan khas Jepang di laboratorium Biologi. Mereka dibagi dalam beberapa kelompok. Setiap kelompok terdiri dari 4 siswa. “Mereka sudah menyepakati menu yang akan dimasak pada pertemuan sebelumnya. Menu yang dipilih adalah Sushi, Onigiri, Takoyaki, dan Okonomiyaki,” ujar Naily Zahrotul Fitriyani, pengampu mapel Bahasa Jepang.
Keesokan harinya, kelas MP Bahasa Jepang 2. Sebanyak  20 siswa dibagi dalam 4 kelompok, melanjutkan kegiatan serupa di laboratorium Fisika. Mereka memasak Syoyu Ramen, Onigiri, Dorayaki, dan Okonomiyaki. "Kegiatan pengenalan masakan ini termasuk dalam capaian dimensi Proyek Pengembangan Profil Pelajar Pancasila, yaitu Berbhinneka Global. Siswa diharapkan mampu memahami perbedaan bentuk makanan, bahan-bahan, serta asal usul masakan Jepang," tambah Naily Sensei.
Selanjutnya, siswa memulai memasak dengan durasi 60 menit. Naily sensei, memberikan tips dan trik dalam memasak setiap menu Jepang. "Tips dan trik ini sebagai bekal mereka untuk bisa memasak dengan baik, serta dapat digunakan sebagai softskill mereka dalam berwirausaha. Di era Society 5.0, keterampilan berwirausaha sangat penting," ungkapnya.
Setelah memasak, masing-masing kelompok membagikan masakan mereka kepada kelompok lain untuk dinilai rasa dan tampilannya. Selanjutnya presentasi hasil masakan dalam bahasa Jepang. Siswa menjelaskan nama masakan serta bahan-bahan yang digunakan. Tahap terakhir adalah penilaian oleh guru dan kelompok lain berdasarkan rasa, tampilan, dan kebersihan. “setelah semua selesai seluruh siswa makan bersama hasil masakan kelompok sendiri dan kelompok lain,” lanjut Naily Sensei.
Semua siswa merasa senang menikmati masakan mereka. "Semua masakannya sedap-sedap dan pembelajarannya seru," ungkap Wulan Diana, siswa kelas XI-2. "Saya yang tidak pernah bantu masak, akhirnya jadi masak," tambah Dzaky Azis Hanafi, siswa kelas XI-6.

Mapel pilihan bahasa Jepang di Smamda terdiri dari berbagai siswa kelas XI dengan sistem moving class. Durasi pembelajaran adalah 5 jam perpekan. Dibagi menjadi 3 jam dan 2 jam. Kegiatan memasak ini mengambil waktu 3 jam.


Editor    : Ernam

Berita Lain Semua Berita

Literasi GTK Semua Literasi

Copyright © 2023 SMA Muhammadiyah 2 Sidoarjo